Polresta Mataram Ikuti Pengarahan SPMB SMA Kemala Taruna Bhayangkara TA 2026–2027 Secara Virtual

    Polresta Mataram Ikuti Pengarahan SPMB SMA Kemala Taruna Bhayangkara TA 2026–2027 Secara Virtual

    Mataram, NTB – Polresta Mataram mengikuti kegiatan pengarahan Seleksi Penerimaan Murid Baru (SPMB) SMA Kemala Taruna Bhayangkara Tahun Ajaran 2026–2027 yang disampaikan Kabag Diapers Biro Dalpers SSDM Polri melalui Zoom Meeting. Kegiatan berlangsung di Gedung Wira Pratama Polresta Mataram, Senin (17/11/2025).

    Pengarahan virtual ini diikuti secara serentak oleh seluruh Kabag SDM Polres/ta se-Indonesia, para Kanit Binmas, serta 50 siswa kelas IX SMP yang diundang secara khusus.

    Kabag SDM Polresta Mataram, AKP Syamsul Hilal SH., mengatakan bahwa pengarahan tersebut berkaitan langsung dengan mekanisme SPMB SMA Kemala Taruna Bhayangkara. Ia menegaskan pentingnya koordinasi agar seluruh proses seleksi berjalan tertib, transparan, dan lancar.

    Dalam paparannya, ia menjelaskan bahwa seluruh Polres/Ta di Indonesia akan melakukan pendataan secara langsung ke sekolah-sekolah, khususnya bagi siswa yang berminat melanjutkan pendidikan di SMA Kemala Taruna Bhayangkara.

    “Seluruh Polres melalui Bagian SDM dan Binmas, serta dibantu Bhabinkamtibmas di wilayah masing-masing, akan melakukan pendataan siswa-siswi yang mendaftar di SMA Kemala Taruna Bhayangkara, ” ujarnya.

    Program SPMB ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam menyiapkan generasi muda yang berkarakter, disiplin, dan memiliki wawasan kebangsaan melalui pendidikan di lingkungan Kemala Taruna Bhayangkara.

    Polresta Mataram berharap pengarahan yang diberikan dapat menjadi pedoman bagi siswa dan orang tua dalam mengikuti proses seleksi, sekaligus memperkuat sinergitas antara kepolisian dan dunia pendidikan.(Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Tanjung Karang Dampingi...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Mataram Sosialisasikan Penerimaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Residivis Pembobol Toko di Mataram Kembali Ditangkap, Kerugian Korban Belasan Juta Rupiah
    Aniaya Seorang Penjaga Toko Tanpa Sebab, Seorang Pria di Lempeh Diringkus Polres Sumbawa
    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Bhabinkamtibmas Desa Beru Laksanakan Sosialisasi Harkamtibmas, Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem
    Jelang Ramadan, Kapolsek Mataram Ajak Warga Pejanggik Perkuat Siskamling dan Kewaspadaan Lingkungan

    Ikuti Kami